Dengan sedikit pertambahan dan pengurangan dalam matematika, sulap bisa dibuat bervariasi. Lihat trik sulap kartu + matematika berikut ini!
Efek : Pesulap memberi amplop tertutup pada penonton. Kemudian penonton memilih 3 buah kartu dari deretan yang disediakan pesulap. 3 kartu itu kemudian dimasukkan dalam operasi matematika. Ajaibnya, angka tersebut sudah diprediksi oleh pesulap dalam amplop tersebut.
Rahasia :
1. Siapkan deret kartu A, 2, 3, 4....sampai dengan 10 (Kartu As dihitung bernominal 1). Deretan dengan bentuk sama (wajik, sekop, keriting atau hati semuanya)
2. Isi amplop dengan kartu 8, 9 dan 10 (ketiganya bentuknya bebas) dan jangan sampai penonton tahu isi amplopnya. Berikan amplopnya pada penonton dan suruh penonton untuk menyimpannya.3. Suruh penonton mengambil 3 kartu dari deret kartu yang sudah disiapkan. Urutkan kartu dari nominal terbanyak sampai ke terkecil dan dibuat 3 digit ratusan. Contoh : 651, 321, 987, 863 dll. Suruh penonton agar pesulap tak tahu kartu yang dipilihnya.
4. Kurangi nominal ratusan yang telah terbentuk dengan digit yang dibalik. Contoh : 986 dikurangi dengan 689, 532 dikurangi dengan 235, 721 dikurangi dengan 127 dan lain-lain. (Suruh penonton agar merahasiakan angkanya)
5. Hasil dari pengurangan tadi ditambah dengan hasil pengurangan yang dibalik. Contoh : Jika hasil pengurangannya adalah 298 maka 298 ditambah 892. Jika hasil pengurangannya 581 maka 581 ditambah 185, dst. (Suruh penonton tetap merahasiakan angkanya.
6. Setelah itu dengan ajaibnya anda menyuruh penonton membuka amplop yang diberikan. Angkanya adalah 10-8-9. Jika digabung maka nominal adalah 1089. Berapapun angkanya yang diambil pada tahap 3, tetap saja hasilnya 1089.
0 comments:
Post a Comment